KOTA BIMA-Penyelidikan kasus dugaan korupsi eks Wali Kota Bima terus berlanjut. Pada hari kelima, Sabtu (11/11) kontraktor kembali dipanggil penyidik KPK.
Kontraktor Furkan tiba di Mako Brimob Bima sekitar pukul 08.35 WITA, yang diantar seseorang menggunakan sepeda motor.
Sebelum memasuki ruang pemeriksaan, baik Furkan maupun pengantarnya melapor ke pos penjagaan.
Saat interaksi di pos penjagaan, Furkan menyampaikan kepada petugas piket jaga tujuan kedatangannya untuk memenuhi panggilan penyidik KPK.
Saat ditemui wartawan, Furkan tidak banyak bicara.
“Ini ada panggilan saksi dari KPK. Entah kaitan apa ini,” celetuknya pada wartawan.
Sebelumnya, Bara, kakaknya Furkan juga turut diperiksa oleh penyidik KPK di Mako Brimob Bima pada Kamis (9/11). (man)