Kadis, Kasubag Perencanaan, KTU Dikes dan Eks PPK Proyek Perpus Dipanggil KPK

KOTA BIMA-Pejabat lingkup Dinas Kesehatan Kota Bima dipanggil penyidik KPK. Mereka akan dimintai keterangan di Mako Brimob Batalyon C Bima sekira pukul 13.00 WITA, Selasa (7/11/2023).

Ketiga pejabat tersebut, yakni Kepala Dikes Kota Bima, Ahmad, S. Sos, Kepala TU Labkesda Dinas Kota Bima, Zulkarnain (mantan PPK Labkesda) dan Kasubag Perencanaan Dinas Kesehatan Kota Bima, Suratun Nisa.

Selain itu, mantan PPK proyek Perpustakaan Abdurrahman juga dipanggil oleh penyidik KPK untuk diperiksa hari ini.

Bacaan Lainnya

“Benar saya dipanggil oleh penyidik KPK,” ucap Kepala Dinas Kesehatan Kota Bima, Ahmad, S. Sos dihubungi via WhatsApp.

Ahmad belum menjelaskan materi pemeriksaan oleh penyidik KPK. Mereka diperiksa di Mako Brimob Batalyon C Bima.

Ahmad diketahui menjabat sebagai Kepala Dinas Kesehatan Kota Bima pada tahun 2022. Pada tahun itu, ada proyek pembangunan Laboratorium Kesehatan Daerah (Labkesda) Kota Bima.

“Saya dipanggil pada pukul 13 siang nanti,” ujarnya.

Menurut Ahmad, penyidik KPK tidak menyuruh membawa dokumen dalam pemeriksaan ini.

Selain dirinya, sambung dia, penyidik KPK juga memanggil bawahannya, yaitu Kasubag Perencanaan, Suratun Nisa dan mantan PPK Labkesda Kota Bima, Zulkarnain.

Kepala Dinas Perpustakaan Kota Bima, Ahmad Fatoni, membenarkan mantan PPK proyek Perpustakaan dipanggil oleh penyidik KPK.

“Benar, mantan PPK proyek Perpus dipanggil KPK. Saya baru terima suratnya beberapa menit yang lalu,” ucapnya dihubungi via WhatsApp.(man)

Pos terkait