Pokjanal Posyandu sebagai Wadah Koordinasi

BIMA-Pembentukan Kelompok Kerja Operasional Pembinaan Pos Pelayanan Terpadu (Pokjanal Posyandu) diakui sebagai wadah koordinasi.

Hal itu Ketua Tim Kerja Promosi Kesehatan Dikes Kabupaten Bima, Agus Herijaya, SKM dalam pertemuan koordinasi Pokjanal posyandu tingkat Kabupaten Bima, baru-baru ini.

Menurut pria yang akrab disapa Jerry itu, untuk percepatan peningkatan kualitas posyandu keluarga, diperlukan strategi yang tepat.

Bacaan Lainnya

Sebagai langkah awal, diperlukan komitmen para pihak, sinkronisasi program integrasi dan penguatan Pokjanal dan Pokja posyandu desa.

Jerry menyampaikan, diperlukan inovasi dalam pengembangan posyandu keluarga bermutu, berupa digitalisasi kegiatan termasuk dalam pencatatan maupun pelaporan.

“Penyusunan protokol kegiatan dalam keadaan darurat, saat bencana alam ataupun bukan,” ujarnya.

Selain itu, inovasi dengan mengintegrasikan dengan program pemerintah yang ada, seperti PAUDHI, bank sampah, UMKM dan lain-lain perlu adanya.

“Penguatan peran kader sebagai pelaku utama posyandu keluarga, berupa pelatihan berkala dan insentif perlu terus menerus dilakukan. Umpan bik dari Puskesmas dan Pokjanal menjadi hal penting,” terangnya.

Pada kesempatan itu, Jerry mengajak semua peserta untuk menyamakan persepsi, satukan tekad dan kobarkan semangat untuk kemajuan.

“Percepatan peningkatan kualitas posyandu keluarga di NTB, dicapai dengan Pokjanal yang kuat dan tim posyandu yang hebat dan tangguh,” tuturnya. (man)

Pos terkait